IL Freedom

Sinarmas luncurkan kluster di Nuvasa Batam

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sinarmas Land resmi meluncurkan proyek Nuvasa Bay di Batam. Ini merupakan proyek kota mandiri yang akan dibangun di atas lahan seluas 228 hektare (ha) dan ditaksir akan menelan investasi Rp 7 triliun-Rp 9 triliun.

Peluncuran Nuvasa Bay ditandai dengan memperkenalkan kluster pertamanya bertajuk The Nove pada Sabtu (14/10).

The Nove akan di bangun di atas lahan seluas 4,7 Ha yang terdiri dari 600 unit apartemen, 157 rumah dan 38 kavling. Proyek ini sudah mulai dipasarkan sejak April 2017. The Nove didesain arsitek internasional Profesor Jason Pomeroy dan mengusung konsep modern minimalis dengan pemandangan laut dan pantai. Hunian ini ditujukan bagi yang menginginkan kawasan residensial dengan gaya hidup terbaik.

Ishak Chandra, CEO Strategic Developmend & Services Sinarmas Land mengatakan, event Grand Launching Nuvasa Bay merupakan wujud apresiasi perusahaan kepada 200 customer perdana The Nove. "Event Grand Launching Nuvasa Bay juga sekaligus sebagai awal dimulainya Groundbreaking The Nove," kata Ishak dalam keterangan resmi, Minggu (15/10).

Ishak menambahkan, proyek Nuvasa Bay akan dikembangkan Sinarmas Land dalam jangka waktu 15 tahun. Menurutnya, proyek itu memiliki pemandangan langsung ke Singapura serta memiliki garis pantai sepanjang 1,2 km.

Sinarmas Land mengaku akan melengkapi Nuvasa Bay dengan fasilitas berstandar internasional mulai dari resident club & club house, rumah sakit, hotel bintang 4 dan 5, edu-center, serta area hiburan bertaraf internasional.

Proyek premium Nuvasa Bay juga telah berhasil menerima penghargaan bertaraf internasional di dunia properti diantaranya Asia Best Future Mega Project dari MIPIM Asia Award 2016 serta Award Winner Development Marketing Indonesia 2017-2018 dari Asia Pacific Property Award.

Source : http://industri.kontan.co.id/news/sinarmas-luncurkan-kluster-di-nuvasa-batam

IL Freedom

Discover more articles like this